Adalah mudah bagi Allah untuk menegakkan masyarakat Islam tanpa memerlukan jihad, kesabaran, dan jerih payah menghadapi berbagai penderitaan tersebut.
Akan tetapi, perjuangan berat ini sudah menjadi sunnatullah pada para hamba-Nya yang ingin mewujudkan ta'abbud kepada-Nya secara suka rela, sebagaimana secara terpaksa mereka harus tunduk patuh kepada ketentuan-Nya.
Ta'abud ini tidak akan tercapai tanpa perjuangan dan pengor banan. Tidak akan dapat diketahui siapa yang jujur dan siapa yang munafik tanpa adanya ujian berat atau pembuktian. Tidaklah adil jika manusia mendapatkan keuntungan tanpa modal. Karena itu, Allah mewajibkan dua hal kepada manusia.
Pertama, menegakkan syariat Islam dan masyarakatnya.
Kedua, berjalan mencapai tujuan tersebut di jalan yang penuh dengan onak duri.
--
Sumber: Buku Sirah Nabawiyah, Dr. Muhammad Sa'id Ramadhan Al-Buthi, Rabbani press 1999, Jakarta timur - Batu Ampar - Condet, hlm 148
Comments
Post a Comment