Memgapa namanya Aa'mul huzni (tahun kesedihan) ?
.
.
Sebagian pihak beranggapan bahwa nabi menamakan "Tahun Dukacita" semata-mata karena kehilangan pamannya Abu thalib, dan istrinya Khadijah binti khuwailid.
Walaupun khadijah radhiyallahu anha adalah sebagai menteri kebenaran untuk islam, sebagaimana yang dikatakan ibnu hisyam, karena ketika Rasululloh ﷺ menghadapi masalah-masalah berat, beliaulah yang selalu menghibur dan membesarkan hatinya. Begitupun paman beliau Abu Thalib yang dia selalu memberi dukungan kepada Rasululloh ﷺ dalam menghadapi kaumnya.
Dengan dalih ini, mungkin mereka lalu mengadakan acara berkabung atas kematian seseorang selama beberapa hari dengan memasang bendera tanda berkabung dan sebagainya.
Sebenarnya pemahaman dan penilaian ini keliru, sebab Nabi ﷺ tidak bersedih sedemikian rupa atas meninggalnya paman dan istri beliau.
Rosululloh ﷺ juga tidak menyebut tahun ini sebagai "Tahun Dukacita" semata-mata karena kehilangan sebagian keluarganya, tetapi karena bayangan akan tertutupnya hampir seluruh pintu dakwah Islam setelah kematian kedua orang ini.
Ada beberapa hikmah kenapa Alloh mempercepat wafatnya khadijah dan abu thalib :
- Terhindar dari fitnah kaum muslimin. Seandainya Abu berusia panjang tentu akan memunculkan analisis panjang ketika semua orang disiksa, dianiyaya, dan hanya beliau yang selamat, terbebas, dan terhindar dari siksaan.
- Pertolongan itu mutlak hanya dari Alloh, tanpa pembelaan manusiapun beliau pasti dilindungi Alloh.
- kata 'ishmah (perlindungan dan penjagaan). Tidak berarti terhindar dari gangguan, penyiksaan, dan penindasan, tapi perlindungan itu berupa perlindungan dari pembunuhan dan segala bentuk rintangan yang dapat menghentikan dakwah islam
Karena 2 hal penting dalam dakwah yang sangat dibutuhkan adalah :
- Relasi
- Materil dan moril
1. Relasi adalah re·la·si /rélasi/ n 1 hubungan; perhubungan; pertalian: banyak -- (dengan orang lain); 2 kenalan: banyak -- nya di kalangan atas; 3 pelanggan: pelayanan kepada -- harus baik .
2. Materil adalah ma·te·ri·il /matériil/ a bersifat fisik (kebendaan).
Sedangkan moril adalah mo·ril a mengenai moral: bantuan -- , bantuan yang berupa sokongan batin (yang bukan berupa uang atau benda)
Nah relasi atau kenalan bisa juga disebut networking yang maksudnya adalah kemampuan individu memanfatkan potensi sosialnya untuk menjalin relasi yang saling menguntungkan dalam jangka panjang dengan orang lain.
Kesimpulan dari penamaan "tahun duka cita" adalah bukan hanya hanya karena istri dan paman beliau meninggal, tapi ada perkara besar lain yang sangat perlu untuk di garis bawahi,
Sulit tersebarnya dakwah islam yang mengajak kepada penghambaan hanya ke satu penghambaan, dan dua orang tersebut sangat membantu sekali dalam penyebaran dakwah islam ini.
Jadi kesdihan yang sebenarnya beliau rasakan adalah keberpalingannya manusia dari kebenaran yang dibawanya, ini telah sedemikian rupa mempengaruhi diri beliau sehingga untuk mengurangi kesedihan ini, Allah menurunkan beberapa ayat yang menghibur dan mengingatkannya bahwa ia hanya dibebani tugas untuk menyampaikan, tidak perlu menyesali diri sedemikian rupa jika mereka tidak mau beriman dan menyambut seruan.
Mari kita lihat bersama Qs. Al-An'am.33-35
(قَدۡ نَعۡلَمُ إِنَّهُۥ لَیَحۡزُنُكَ ٱلَّذِی یَقُولُونَۖ فَإِنَّهُمۡ لَا یُكَذِّبُونَكَ وَلَـٰكِنَّ ٱلظَّـٰلِمِینَ بِـَٔایَـٰتِ ٱللَّهِ یَجۡحَدُونَ)
[سورة الأنعام 33]
Sungguh, Kami mengetahui bahwa apa yang mereka katakan itu menyedihkan hatimu (Muhammad), (janganlah bersedih hati) karena sebenarnya mereka bukan mendustakan engkau, tetapi orang yang zhalim itu mengingkari ayat-ayat Allah.
(وَلَقَدۡ كُذِّبَتۡ رُسُلࣱ مِّن قَبۡلِكَ فَصَبَرُوا۟ عَلَىٰ مَا كُذِّبُوا۟ وَأُوذُوا۟ حَتَّىٰۤ أَتَىٰهُمۡ نَصۡرُنَاۚ وَلَا مُبَدِّلَ لِكَلِمَـٰتِ ٱللَّهِۚ وَلَقَدۡ جَاۤءَكَ مِن نَّبَإِی۟ ٱلۡمُرۡسَلِینَ)
[سورة الأنعام 34]
Dan sesungguhnya rasul-rasul sebelum engkau pun telah didustakan, tetapi mereka sabar terhadap pendustaan dan penganiayaan (yang dilakukan) terhadap mereka, sampai datang pertolongan Kami kepada mereka. Dan tidak ada yang dapat mengubah kalimat-kalimat (ketetapan) Allah. Dan sungguh, telah datang kepadamu sebagian dari berita rasul-rasul itu.
(وَإِن كَانَ كَبُرَ عَلَیۡكَ إِعۡرَاضُهُمۡ فَإِنِ ٱسۡتَطَعۡتَ أَن تَبۡتَغِیَ نَفَقࣰا فِی ٱلۡأَرۡضِ أَوۡ سُلَّمࣰا فِی ٱلسَّمَاۤءِ فَتَأۡتِیَهُم بِـَٔایَةࣲۚ وَلَوۡ شَاۤءَ ٱللَّهُ لَجَمَعَهُمۡ عَلَى ٱلۡهُدَىٰۚ فَلَا تَكُونَنَّ مِنَ ٱلۡجَـٰهِلِینَ)
[سورة الأنعام 35]
Dan jika keberpalingan mereka terasa berat bagimu (Muhammad), maka sekiranya engkau dapat membuat lubang di bumi atau tangga ke langit lalu engkau dapat mendatangkan mukjizat kepada mereka, (maka buatlah). Dan sekiranya Allah menghendaki, tentu Dia jadikan mereka semua mengikuti petunjuk, sebab itu janganlah sekali-kali engkau termasuk orang-orang yang bodoh.
.
Karena setiap yang bernyawa pasti akan menemui kematiannya, jadi itu seperti sebuah rotasi kehidupan seperti biasanya, yang sulit itu bagaimana dakwah islam ini tetap trus tersebar tanpa istri beliau dan pamannya sendiri, karena beliau juga pernah di tolak ketika berdakwah di thaif hingga dilempari batu dan tanah, sampai beliau dan pendampingnya terluka,
Malaikat jibrilpun memberitahu kepda beliau ﷺ bahwa Alloh mengutus malaikat penjaga gunung akhsyabin yang siap diperintah beliau, malaikat penjaga gunung akhsyabin pun menawarkan wahai Muhammad ﷺ untuk menimpakan gunung ke tahaif khususnya bani tsaqif.
Tapi betapa luas dan sabarnya hati beliau, bukan kehancuran yang diinginkan beliau, malah beliau mendo'akan agar dapat hidayah, diampuni karena sesungguhnya mereka tidak tau.
Bukan kekuasan, juga kekayaan yang sangat beliau inginkan,
"Hanya ingin Alloh Subhanahu wata'ala dijadikan satu-satunya sembahan"
_____________________________
Refrensi:
• Al-Qur'an
• Sirah Nabawiyah, Dr. Muhammad Sa'id Ramadhan Al-Buthy, hlm 117-121
• (https://www.google.com/amp/s/kbbi.web.id/relasi.html)
• (https://www.google.com/amp/s/kbbi.web.id/materiil.html)
• (https://kbbi.web.id/moril.html).
• (110 Mumtäz Vol. 1 No. 2, Tahun 2017)
Comments
Post a Comment